Rabu, 21 Juni 2017

Urbanisasi dan Mudik Gratis


Urbanisasi dan Mudik Gratis

Gubernur Jawa Barat melepas pemudik ke kampungnya (infomudikgratis.blogspot.co.id)

Urbanisasi istilah dalam ilmu kependududkan yaitu perpindahan penduduk desa ke kota. Banyak faktor penyebab terjadinya urbanisaasi, karena kehidupan kota lebih baik dibanding dengan di desa seperti sarana dan prasarana, fasilitas kesehatan, fasilitas pendidikan dan yang terpenting mudahnya mencari uang di kota dibanding didesa.
Jasa Raharja tidak ketinggalan pula (detik.com)


Dalam pencarian uang dikota lebih mudah, karena tidak mengenal musim seperti desa, harus menunggu musim panen, baru warga desa bisa mendapatkan uang lebih. Di kota lebih banyak lowongan pekerjaan dan beragam banyaknya. Di desa hanya mengandalkan perkebunan dan persawahan. Juga terjadinya peyusutan lahan untuk kedua sektor ini. Banyak persawahan dan perkebunan beralih fungsi menjadi lahan perumahan atau lahan untuk industri. Sedangkan urusan perut tidak bisa  ditawar-tawar dan tidak ada perebedaan yang mencolok antara biaya hidup di kota dan di desa, sedang untuk urusan mencari uang jauh sekali bedanya, lebih mudah mencari uang di kota dibanding di desa, maka arus urbanisasi sulit untuk dibendung.
Konter pendaftaran mudik gratis Kemenhub (detik.com)
Seribu langkah Pemerintah untuk membendung arus urbanisasi, tetapi hasil jauh panggang dari api, tetap kota menjadi tujuan warga desa untuk mencari celah untuk menafkahi kehidupannya. Warga desa yang dibawa oleh kerabatnya yang terlebih dahulu tinggal di kota. Dan tanpa bekal ilmu yang mumpuni untuk tinggal di kota, akibatnya banyak menimbul masalah sosial di kota, penganguran banyak, karena tidak seimbangnya antara pertumbuhan industri dengan lowongan pekerjaan.  Timbulnya perkampungan kumuh, padat dan tidak sehat. Kemacetan lalu lintas bertambah panjang, dan banyak lagi pelanggaran hukum yang terjadi.
salah satau brosur mudik Gartis (detik.com)

Terlihat nyata arus urbanisasi ini sebelum dan sesudah hari raya idul fitri, kesibukan Pemerintah seperti Pemerintah DKI Jakarta selalu melakukan operasi Yustisi sesudah hari raya Idul Fitri, karena bertambahnya warga desa yang masuk ke kota Jakarta untuk mencari pekerjaan.Sebelumnya atau menjelang Idul fitri kesibukan Pemerintah DKI dan Pemerintahan Pusat untuk memfasilitasi mereka untuk mudik ke kampungnya. Seperti perbaikan jalan raya maupun jalan kereta api, kendaraan umum seperti bus, pesawat terbang, kapal laut semua dikerahkan untuk melayani ini.
Perusahaan yang paling rajin buka mudik gratis

Beberapa tahun kebelakang ini, ada satu fasilitas yang diberikan kepada warga yang mudik adalah dengan “Mudik Gratis”. Baik dilakukan oleh Pemerintah maupun pihak swasta, dengan cara memberikan layanan bus gratis ke kota asal, maupun dengan fasilitas kereta api dan kapal laut, untuk memudahkan warga yang akan pulang kampung.
Lewat lautpun dilakukan (tribunnews.com)

Mudik Gratis ini mempunyai efek positif untuk mengurangi kemacetan, mengurangi kecelakaan, tetapi kita ingin bertanya, apakah mudik gratis ini menjadi salah satu faktor arus urbanisasi terus berjalan. Warga desa yang datang ke kota besar khususnya ke Jakarta hanya perlu ongkos sekali, yaitu ongkos keberangkatan ke jakarta, untuk pulang kampung ngga perlu ongkos lagi, ngga usah dipikirin karena  ada “mudik gartis” he he he.  Terima kasih.

(Mudah-mudahan tulisan ini bermanfaat untuk kita semua amiin.)
Karawang 19 Juni 2017.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar